Paypal adalah salah satu alat pembayaran (Payment procesors) menggunakan internet yang terbanyak digunakan didunia dan teraman. Pengguna internet dapat membeli barang di ebay, lisensi software original, keanggotaan situs, urusan bisnis, mengirim dan menerima donasi/sumbangan, mengirim uang ke pengguna Paypal lain di seluruh dunia dan banyak fungsi lainnya dengan mudah dan otomatis menggunakan internet, Paypal mengatasi kekurangan dalam pengiriman uang tradisional seperti Cek atau Money order yang prosesnya dapat memakan waktu



Paypal seperti rekening bank, pertama anda membuat account, lalu mengisi account tersebut dengan dana dari kartu kredit atau balance paypal anda yang dapat diterima Paypal dan anda sudah dapat menggunakan account Paypal untuk bertransaksi. "Untuk pendaftaran account di Paypal tidak dikenakan biaya apapun alias gratis". Paypal juga mempunyai program layan lain yaitu "memberikan kesempatan bagi setiap membernya untuk memperoleh penghasilan berupa dollar". 

Oktober 2006 Paypal sudah menerima 103 negara dan 16 mata uang, pengguna Paypal Indonesia masih harus menggunakan hitungan US dollar karena rupiah belum ada di Paypal.

"Paypal lebih aman dari alat pembayaran online lain"


Kebijaksanaan perlindungan tertulis untuk pembeli yang menggunakan Paypal menyatakan pembeli yang menggunakan Paypal dapat melakukan komplain dalam waktu 45 hari jika pembeli belum mendapatkan barang yang dipesan atau jika barang yang dipesan tidak sesuai deskripsi yang di beritahukan penjual. Jika pembeli menggunakan kartu kredit akan mendapatkan pengembalian uang chargeback dari perusahaan kartu kreditnya.


Paypal juga melindungi penjual dari pengembalian uang atau komplain tergantung situasi dan pembuktian. Kebijakan perlindungan tertulis untuk penjual dirancang untuk melindungi penjual dari klaim pembeli yang mengaku telah mengirim uang yang tidak ada catatan bukti pembayarannya, setiap pembelian menggunakan Paypal selalu ada catatan bukti pembayarannya di account Paypal pengirim dan penerima uang, sebagai bukti jika benar telah terjadi pengiriman uang


"Dari sini bisa diambil kesimpulan menggunakan Paypal lebih aman dari alat pembayaran online lain bagi pengirim dan penerima uang karena ada bukti pembayaran dan dapat melakukan komplain jika terjadi sesuatu. 


PERSYARATAN UMUM PAYPAL

Pemegang account Paypal harus berusia minimal 18 tahun atau lebih dan mempunyai :

1) Alamat email = Sebagai username account Paypal anda nantinya

2) Kartu kredit = Pengguna Paypal dari Indonesia saat ini baru dapat menggunakan kartu kredit untuk mengaktifkan/verified accountnya pertama kali, dan hanya kartu kredit dari bank tertentu yang diterima

3) Untuk bisa withdraw dari paypal, anda harus mempunyai salah satu dari kartu kredit Visa, kartu debit Visa, atau prepaid card Visa


"kartu kredit dan kartu debit Visa yang dapat dipakai adalah yaitu dari Bank BCA dan kartu Bank Mandiri"



CARA PENGGUNAAN PAYPAL



1. Mengirim uang ke account Paypal lain.

jual beli online akan sangat mudah, cepat dan aman...

Anda dapat mentransfer uang ke account Paypal lain, caranya login ke website Paypal ,dihalaman My Account pilih Send Money lalu isi formulir pengiriman uang dan ikuti intruksi selanjutnya.


2. Jika anda memenangkan lelang barang di ebay lebih baik anda memilih dihalaman My Account pilih Send Money lalu pilih Pay for eBay Items, lalu login dengan user ID ebay anda dan ikuti instruksi selanjutnya



Catatan :

Saat ini pengguna Paypal Indonesia baru dapat menggunakan Paypal untuk pembayaran dan mengirim dana dan menerima dana dalam jumlah terbatas $100 USD . Jika anda belum menjadi Paypal verified member, account paypal anda masih dibatasi dengan limit $100 USD untuk melakukan pembayaran atau mengirim uang ke account Paypal lain, untuk menghilangkan limit Account paypal anda harus menjadi Verified member (Kebenaran alamat anda sudah di cek oleh Paypal) 


Anda harus memasukan kartu kredit yang diterima Paypal untuk dapat melakukan pembayaran dan mengirim dana dengan Paypal, anda dapat memasukan atau menambah kartu kredit login dengan account Paypal anda dan klik Add card di halaman My Account



KEUNTUNGAN LAINYA

Paypal juga mempunyai program layan lain yaitu "memberikan kesempatan bagi setiap membernya untuk memperoleh penghasilan berupa dollar dan bonus-bonus referal.

PENDAFTARAN PAYPAL

Anda dapat mendaftarkan diri di situs resminya

DAFTAR PAYPAL

0 comments:

Posting Komentar

Comment

Havgnz Information. Diberdayakan oleh Blogger.
Copyright 2010 Havgnz Information
Colorful Dark Blogger™ Template By Havgnz Information